- Beranda » Liputan6 » Corey Taylor Vokalis Slipknot Makin Garang Pakai Topeng Baru dengan Mata Merah Menyala di Konser Tur 25 Tahun Bandnya Berkarya Berita Viral Hari Ini Sabtu 2 November 2024
Corey Taylor Vokalis Slipknot Makin Garang Pakai Topeng Baru dengan Mata Merah Menyala di Konser Tur 25 Tahun Bandnya Berkarya Berita Viral Hari Ini Sabtu 2 November 2024
Liputan6.com, Jakarta Grup band metal ternama asal Amerika Serikat, Slipknot, merayakan ulang tahun ke-25 album debut dengan menggelar tur ke sejumlah negara. Para personel Slipknot mengenakan topeng lama mereka.
Namun sang vokalis, Corey Taylor melakukan perubahan pada topeng lama miliknya. Corey mengenakan desain topeng Slipknot tahun 1999 dengan tampilan berbeda, yakni terdapat lampu merah di bagian mata yang bisa menyala.
Topeng modifikasi itu membuat penampilan Corey Taylor makin garang. Bahkan terdapat foto topeng baru itu diunggah istri Corey Taylor, Alicia Taylor, melalui akun X-nya @AliciaETaylor.
Advertisement
"Five nights at coreys heyooo," tulis Alicia Taylor menyiratkan sudah menghabiskan lima malam bersama Corey Taylor untuk mendampingi suami menjalani tur 25 tahun Slipknot berkarya.
Penampilan Garang di Atas Panggung
Terdapat juga unggahan warganet penggemar Slipknot sewaktu menonton konser sang idola. Penggemar tersebut merekam momen Corey Taylor yang tersorot cahaya secara minim saat maju ke depan, terlihat seperti siluet di atas panggung.
Rekaman video ini menambah dramatisasi bak film horor pada topeng Corey Taylor saat bagian matanya menyala.
Advertisement
Penampakan Topeng Baru Corey Taylor Secara Jelas
Mengintip akun Instagram @knotfestbrasil, pengguna akun tersebut turut mengunggah hasil jepretan aksi Corey Taylor saat mengenakan topeng baru. Permukaan wajah pada topeng itu terlihat kasar dan seram. Rambut gimbal panjang yang menghiasi kepala membuat penampilannya makin sangar.
Tentang Slipknot
Menelusuri seputar Slipknot, band metal ini terbentuk pada September 1995 di Iowa, AS. Mereka terkenal karena gaya musik agresif, energik, sekaligus 'rusuh' dalam tiap pertunjukan. Personel Slipknot konsisten dalam jumlah banyak antara 8 hingga 9 meski beberapa telah berganti.
Para personel lama dari era 1990-an yang masih langgeng yakni Shawn Crahan (perkusi), Mick Thomson (gitar), Corey Taylor (vokal), Sid Wilson (turntables), dan Jim Root (gitar).
Ada beberapa personel yang baru bergabung pada era 2010-an dan 2020-an, seperti Alessandro Venturella (bass), Michael Pfaff (perkusi), dan Eloy Casagrande (drum).
Saksikan Video Corey Taylor Vokalis Slipknot Makin Garang Pakai Topeng Baru dengan Mata Merah Menyala di Konser Tur 25 Tahun Bandnya Berkarya Berita Viral Hari Ini Sabtu 2 November 2024 Berikut ini..