Jakarta (ANTARA) - Masyarakat diminta newaspada potensi gelombang tinggi hingga empat meter di beberapa wilayah perairan Indonesia pada 24-25 Juni 2023.
"Waspada gelombang tinggi hingga empat meter di sejumlah perairan Indonesia," kata Kepala Pusat Meteorologi Maritim, BMKG, Eko Prasetyo di Jakarta, Sabtu.
Ia mengatakan pola angin menjadi salah satu yang menyebabkan terjadinya peluang peningkatan gelombang tinggi.
Ia mengemukakan pola angin di wilayah Indonesia bagian utara dominan bergerak dari barat daya - barat dengan kecepatan angin berkisar 5-20 knot, sedangkan di wilayah Indonesia bagian selatan dominan bergerak dari timur-tenggara dengan kecepatan angin berkisar 5-20 knot.
Saksikan Video Waspadai gelombang tinggi hingga 4 meter di perairan Indonesia Berikut ini..