Oleh : Rista Simbolon | Diterbitkan Senin, 20 November 2023 20:20 WIB | Short link: https://sumutkota.com/antara/berita/553812/pemprov-sumut-gandeng-apindo-tingkatkan-daya-saing-umkm.html
Bagikan Ke :
Facebook Twitter

Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Sumut Naslindo Sirait mengatakan melalui kerja sama ini, UMKM akan mendapat berbagai keuntungan seperti pelatihan, mengakses perbankan, melakukan Corporate Social Responsibility (CSR) dan juga magang di UBM, didukung aplikasi SIMITRA.
“Kami percaya kolaborasi ini membuka peluang baru bagi UMKM mengadopsi teknologi aplikasi, meningkatkan kualitas produk dan layanan mereka, serta membantu mereka memasuki pasar yang lebih luas," ujar Naslindo Sirait seusai berkunjung ke Kantor Dewan Pimpinan Provinsi (DPP) Apindo Sumut, di Medan, Senin.
Menurutnya, saat ini para pelaku UMKM memiliki sejumlah permasalahan seperti, permodalan, pasar, dan bahan baku. Untuk itu, kerja sama ini juga bisa mengatasi permasalahan tersebut.
"Melalui kerja sama ini. UMKM akan berkolaborasi dengan usaha besar serta menengah (UBM)," kata dia
Namun, ia melanjutkan, permasalahan tersebut bukan hal yang mudah diatasi karena melibatkan dua pihak yang notabane sama sama pengusaha.
Saksikan Video Pemprov Sumut gandeng Apindo tingkatkan daya saing UMKM Berikut ini..
Pemprov Sumut gandeng Apindo tingkatkan daya saing UMKM |
Bang Naga
|
on 3:01:31am Senin 11 Desember 2023 |
Rating 4.5
Artikel Terkait
Artikel Lainnya